Selasa, 17 September 2013

Cara Membangun Rumah yang Hemat dan Nyaman

Cara Membangun Rumah yang Hemat dan Nyaman
Seorang arsitek yang saat ini terkenal dengan desain rumah unik dan berbiaya murah akan membagikan tipsnya kepada Anda yang sedang bingung bagaimana cara membangun rumah yang hemat dan nyaman untuk dihuni.

Menurut Yu Sin, ada empat karakter sehingga sebuah rumah bisa dikatakan rumah yang indah. Pertama, karena rumah itu hemat energi, dimana cahaya yang diperoleh secara alami melalui ventilasi yang alami pula, baik menggunakan material produksi lokal maupun bahan daur ulang, yang juga murah perawatannya.

Kedua, ramah lingkungan yang tampak dari tersedianya ruang terbuka hijau di areal rumah serta memberdayakan potensi lokal yang ada. Misalnya saja dengan mengadaptasi desain rumah-rumah bernuansa tradisional. Ketiga adalah adanya interaksi antara ruang dalam rumah dengan ruang yang berada di luar rumah. Keempat adalah adanya kesesuaian dengan karakteristik ataupun filosofi si empunya rumah itu sendiri.

Yu Sin juga menuturkan cara membangun rumah hemat agar bisa memperoleh rumah dengan kriteria tersebut, tak harus mengeluarkan biaya yang besar. Karena salah satu alternatif untuk menghemat biaya pembangunan dan perawatan rumah, tanpa harus mengabaikan desain yang terkesan natural, Anda bisa mencoba metode unfinished ataupun material expose.

0 komentar:

Posting Komentar